Ringkasan Vol 4
Vol 4 ditemukan di hutan belantara Jueyun Karst. Disini dia sangat beruntung bisa bertemu pengumpul ramuan dan berusaha menyembuhkan diri, tampaknya si ayah terluka parah dan patah tulang karena dilempar Ruin Guard.
Si ayah mengagumi keadaan gunung yang diselimuti kabut dan takut terhadap monster yang ada didalamnya. Dalam keadaan sakit, dia berharap bisa menemukan tanaman obat dan potongan amber berkualitas yang bisa dijual untuk menghasilkan sedikit uang.
Saat menuruni gunung dia menemukan botol anggur tua dan membawanya agar bisa menjadi souvenir untuk Dongdong.

Komentar Vol 4
Si ayah ini tampaknya sial sekali, saya jadi bingung betapa sialnya ayah petualang ini. Tetapi dalam keadaan sakit dia tetap berharap dapat menghasilkan uang untuk keluarganya, bahkan ketika sembuh dia terus memikirkan Dongdong dan sangat ingin membawa souvenir pulang. Saya jadi sedih membaca ini.
Ringkasan Vol 5
Vol 5 ditemukan di Liyue. Si ayah menjual jamu di apotek Bubu sampai pada titik bisa membeli rumah di Liyue. Dia juga menyesal tidak belajar lebih keras ketika masih mudah dulu sehingga tidak ditipu Pencuri Harta Karun (Treasure Hoarder), si ayah ingin menyekolahkan Dongdong dengan baik agar tidak mengalami pengalaman buruk sama sepertinya.
Disini si ayah mencoba peruntungan di Jade Mastery, disana ayah harus membeli batu dan berharap isinya adalah batu yang bagus dapat dijual mahal. Awal-awal dia cukup beruntung tetapi semua keberuntungannya habis karena batu sisanya yang dibeli tidak menghasilkan.
Si ayah bermaksud bergabung dengan The Crux, armada Beidou dan dengan senang hati menggosok kapal karena belum makan beberapa hari.
Komentar Vol 5
Memang si ayah ini sial sekali, sudah susah-susah bekerja keras menjual ramuan herbal yang dia bawa sampai bisa membeli rumah, eeh malah habis semua dipakai judi batu dan ditipu orang.
Ternyata kehidupan di Genshin keras juga, pantas saja banyak archon tidak membawa uang. Dalam penyesalan dan kebodohannya, si ayah lagi-lagi tetap memikirkan anaknya. Dia sangat ingin menyekolahkan Dongdong agar pintar dan tidak mengalami pengalaman buruk seperti dia.
Ringkasan Vol 6
Buku ini ditemukan di Jinren Island, Inazuma. Si ayah mencuri perahu kecil dan mendayung 3 hari sampai akhirnya sampai di pantai pulai Jinren. Dalam kondisi lapar dia memakan buah berwarna ungu yang untungnya tidak beracun tetapi membuat lidahnya ungu dalam waktu lama.
Dia juga khawatir apakah Dongdong merasa kesepian di desa Qingce dan meragukan keputusannya mencari nafkah sambil berpetualang ini. Si ayah mulai berpikir untuk melepas keinginan bodohnya untuk terus bertualang dan mencari kerja di Inazuma, dia juga berpikir untuk membawa Dongdong kesana.

Komentar Vol 6 :
Wasdfasdfqweopyh, saya makin bingung cara berpikir si ayah Dongdong satu ini, memang dia sangat gigih sekali dan terus memikirkan anaknya selama perjalanan tetapi sudah susah-susah mengumpulkan uang di Liyue sampai bisa membeli rumah, habis di judi batu, naik kapal Beidou, sekarang malah turun pakai kapal kecil dan mendayung 3 hari dan berakhir di Inazuma. Untung saja dia tidak dipenggal Shogun.
Tetapi lagi-lagi dia terus memikirkan Dongdong, dan ternyata harga rumah di Inazuma lebih murah dari Liyue.
Ketika dia memutuskan untuk mengambil pekerjaan normal di Inazuma, sejujurnya saya merasa sedikit senang tetapi mengingat keputusan dia yang aneh-aneh saya jadi penasaran apakah cerita ini akan ada vol 7 nya.
Penutup :
Jadi yang bisa kita contoh disini adalah betapa hebatnya perjuangan seorang ayah untuk memberikan masa depan lebih baik kepada anaknya. Banyak jalan yang dilalui dan banyak kegagalan yang dia dapatkan tidak membuat dia menyerah. Tolong lah guys, perjuangan dan kegigihan ayah disini coba ditiru tetapi keputusan anehnya jangan ditiru apalagi soal judi batu.
Sekian tentang cerita Buku Someone’s Diary ini, mungkin nanti akan ada vol 7, artikel ini akan di update.
Halaman 2 dari 2