Castlevania: Symphony of the Night merupakan game favoritku sepanjang masa setelah dirilis di PlayStation pada tahun 1997. Aku berhasil menemukan semua Item, mengungkap semua rahasia, dan menjelajahi semua Map.
Story
Untuk kalian yang tidak familiar dengan Castlevania: Symphony of the Night, mari kita bahas sedikit mengenai sejarahnya. Game ini bergenre Metroidvania dan tentunya game ini merupakan awal dari keseluruhan ‘-vania’ game yang dirilis sampai saat ini. Castlevania terkenal sebagai game yang mengadopsi Metroid-like Open World dengan Story yang bagus.
Kita akan bermain dengan Alucard, anak dari Dracula, yang datang untuk menyelidiki kenapa Castle kembali muncul setelah Richter Belmont menghilang. Kita dapat menjelajahi seluruh Castle, memperoleh Abilities baru, mendapat Equipment baru, menghadapi banyak Boss, dan memecahkan beberapa rahasia di dalam Castle.
Castle-nya sendiri dapat kita jelajahi selama berjam-jam dan banyak detail yang disajikan dengan lelucon kecil ala Castlevania. Narasi dari Castlevania: SotN terbilang bagus dan bahasa mudah dimengerti.
Kontrol
Setelah memainkannya di beberapa Platform, aku benar-benar tak pernah memikirkannya untuk memilikinya kembali ini di iPhone. Kenapa Konami rela menghabiskan waktu untuk merilis kembali game klasik mereka ke pasar Mobile? Castlevania: SotN bukanlah game yang tersulit, tapi cukup membutuhkan Skill atau kelincahan jari untuk melewati beberapa bagian dari game.
Bagaimana dengan Control Scheme yang ditawarkan oleh Game ini? Apakah akan sama dengan tombol virtual Tomb Raider yang cukup aneh? Atau seperti game dari Square Enix lainnya? Well, here we are..
Tampaknya tugas Porting tersebut ditangani dengan baik oleh DotEmu. Seluruh kontrol disajikan dalam tombol virtual dan sejauh ini dapat kita toleransi. Tombol D-Pad sangat nyaman untuk digunakan dan tidak menutupi sebagian layar permainan. Tombol untuk loncat cukup besar sementara tombol Action terkesan kecil dan terkadang susah untuk dipencet. Sayangnya tombol virtual tersebut tidak dapat dipindahkan ke mana pun.
Tentu saja Castlevania: SotN mendukung fitur kontroler (kalau kalian memilikinya dan tidak keberatan dengan sedikit delay waktu dari kontroler, kenapa tidak?). Tampaknya Developer berusaha untuk memudahkan pemain dari kesulitan pemain untuk menggunakan Spell dari Alucard dengan hanya memencet satu tombol. Good job, DotEmu!
Penutup
Meskipun game ini membutuhkan beberapa fitur lainnya seperti iCloud Support atau Control Scheme yang dapat kita modifikasi, percayalah, Castlevania: Symphony of the Night yang dibanderol seharga 45rb ini layak untuk dikoleksi. Untuk ke depannya kita berharap Konami akan merilis lebih banyak game Castlevania ke pasar Mobile, tapi untuk saat ini biarlah kita menikmati apa yang sudah ada: setumpuk misteri yang menunggu untuk dipecahkan.
PS: Kalian dapat memainkan karakter lainnya seperti Ritcher Belmont atau Maria Renard hanya dengan memasukkan nama mereka di awal game tanpa harus menamatkannya terlebih dahulu.
Apakah kalian tertarik untuk memainkan game dari seri Castlevania yang legendaris ini?