Diluc adalah karakter bintang 5 yang menggunakan senjata Claymore dan berelemen api. Diluc memiliki role sebagai Main DPS dengan stat yang sangat imbang.

Saran Gameplay / Cara Main Diluc
Diluc ini karakter serba bisa, tetapi karena itu juga damage dia sebenarnya tidak terlalu besar kalau dibanding bintang 5 lainnya, tetapi defend dan hp dia juga bisa dibilang besar. Bonus substat dia adalah Crit Rate yang berarti kalian bisa memfokuskan pada Crit Damage terutama pada Circlet.
Cara memainkan Diluc sangat gampang, pukul, skill E, pukul lagi, skill E, pukul lagi, dst bergantian. Kalau ada skill Q jangan langsung dipakai, lihat posisi musuh dulu.
Skill Q sangat berguna untuk mengatur posisi musuh (crowd control). Damage skill Q dia memang tidak langsung 1 hit besar tetapi beberapa hit, areanya sangat luas dan musuh terpukul mundur.
Perhatikan benar-benar posisi musuh ketika melakukan skill Q, kalian bisa mengarahkan ke ulti bennet, atau ulti venti, jaraknya juga agak panjang, jangan sampai malah kelewatan. Kemampuan crowd controlnya bisa menjadi pedang bermata 2 kalau salah pakai.
Hal yang paling tidak diinginkan Diluc ketika skill Q adalah membuat musuh tercerai berai dan malah susah dipukul. Kalau tidak diperlukan tunda saja skill Q nya.
Kalau mau tidak terlalu tergantung pada skill Q, kalian bisa menggunakan artifak Shimenawa, mengingat damage skill E dia cukup besar dan bisa dilakukan 3x.
Saran Talent Diluc
Menurut kami, Diluc sebaiknya memfokuskan di skill E saja karena damagenya sangat besar di E. Tetapi ingat, sekali lagi ini adalah saran, mau 10 semua juga tidak apa-apa.
Normal Attack di 8 / 9 | Sebagai Main DPS, Normal Attack sangat perlu dinaikin karena ini termasuk kedalam combo serangan dan damage yang dihasilkan cukup besar. |
Elemental Skill di 9 / 10 | Skill ini merupakan combo utama Diluc yang menghasilkan damage sangat besar dan berelemen api ditambah lagi bisa dilakukan 3x. |
Elemental Burst di 4 / 6 / 9 | Nah, ini dia yang agak kontroversial. Menurut kami pada awal2 membangun diluc, skill ini lebih baik 6 atau 4 saja, sekali lagi fungsinya adalah crowd control (mengendalikan posisi musuh) dan mengubah normal attacknya menjadi elemen api, karena itulah lebih baik membesarkan normal attack dan skill E Diluc. Pada akhir-akhir build Diluc, silahkan membesarkan elemental Burst. Apalagi untuk spiral abyss. Jeleknya skill ini adalah delay animasinya cukup lama. Kalau salah posisi dan arah pakai, musuh malah terlalu jauh dan kita harus mengejarnya, tetapi kalau dipakai dengan benar, skill ini bisa mengatur posisi musuh. Sangat-sangat berguna untuk membantu karakter lain seperti Bennet, Venti, Albedo, dsb. Silahkan dipakai di spiral abyss kalau musuh ada di pinggir2. |
Saran Artifak Diluc
Build diluc cukup banyak, dia sangat fleksibel. Kalian bisa bermain ATK, Pyro DMG, Elemental Mastery atau Energy Recharge. Ini adalah beberapa saran artifak buat Diluc.
1. 4 Set Crimson Witch of Flames
Kalau kalian ingin Diluc dengan Damage yang besar, silahkan pakai artifak ini karena akan menambahkan Pyro DMG dan Elemetal Reaction DMG, sehingga serangan yang diberikan ke musuh semakin besar.
![]() 4 Set Crimson Witch of Flames | 2-set : + 15% Pyro DMG Bonus 4-set : Meningkatkan Overloaded dan Burning DMG sebesar 40 %. Meningkatkan Vaporize dan Melt DMG sebesar 15%. Menggunakan Skill Elemental meningkatkan efek 2-Piece Set sebesar 50% selama 10 d. Maksimal 3 tumpukan. |
2. 2 Crimson Witch of Flames + 2 Gladiator’s Finale
Mencari 4 set Crimson Witch of Flames memang susah, variasi lainnya adalah 2 Crimson + 2 Gladiator. 2 kombinasi artifak ini akan memberikan 15 % tambahan Pyro DMG dan 18 % tambahan untuk serangan yang dapat membuat karakter ini menjadi lebih kuat.
![]() ![]() 2 Bloodstained + 2 Pale Flame | 2-set Pale Flame : + 15% Pyro DMG 2-set Gladiator’s Finale : + 18% ATK |
3. Artifak lainnya
Beberapa set lainnya yang cocok untuk Diluc adalah :
- 2 / 4 set Gladiator : Set Gladiator akan menambah ATK Diluc, kalau memang dirasa susah atau belum hoki, bisa menggunakan set ini.
- 2 / 4 set Noblesse Oblige : 2 Set Nobless akan menambah damage skill Q, 4 set akan menambah ATK 20% untuk seluruh party. Set ini juga bisa menjadi alternatif.
- 4 set Shimenawa : Sangat sangat berguna untuk Diluc tukang pukul karena akan membesarkan normal attack dia.
- 2 / 4 set Berserker : Bagi kalian player dengan AR dibawah 45 silahkan menggunakan artifak ini agar kalian bisa berfokus di stat/substat atk / crit damage. 2 dan 4 set artifak Berserker akan menambah crit rate cukup besar.
Walaupun dia juga cocok diberikan elemental mastery, tetapi artifak Wanderer tidak terlalu cocok untuk diluc. Kalau ada 2 Gladiator + 2 Shimenawa silahkan pakai itu saja.
Main Stat & Substat Artifak
Substat artifak Diluc sangat fleksibel. Kalau kalian memakai Shimenawa 4 set, silahkan membutuhkan Crit DMG dan Crit Rate. Sekali lagi level bonus diluc adalah Crit Rate, yang berarti kalian bisa fokus mencari circlet Crit Damage.
![]() Flower | ![]() Plume | ![]() Sands | ![]() Goblet | ![]() Circlet |
Stat : HP | Stat : ATK | Stat : ATK% / Elementary Mastery / Energy Recharge | Stat : ATK% / Pyro DMG Bonus % | Stat : Crit Rate / Crit Damage |
Saran Senjata Diluc
Memilih senjata Diluc sederhana sekali, kita membutuhkan Attack atau Crit Damage karena bonus level Diluc adalah Crit Rate.
1. Senjata B5 : Wolf’s Gravestone (Attack DMG Bonus)
![]() Wolf’s Gravestone | Sangat cocok untuk Diluc, substatnya adalah Attack DMG Bonus. Senjata ini merupakan salah satu senjata terfavorit untuk Diluc. Senjata bintang lima ini dapat meningkatkan serangan terhadap musuh yang mempunyai HP di bawah 30%. |
2. Senjata B4 : Prototype Archaic (Attack DMG Bonus)
![]() Prototype Archaic | Alternatif lain adalah senjata Prototype Archaic ini, selain substatnya Attack DMG Bonus, kita dapat membuat senjata ini. Senjata bintang empat ini memiliki kelebihan setiap 15 detik akan memiliki peluang 50% untuk memberikan damage tambahan kemusuh dalam area kecil. |
3. Pilihan Senjata Lainnya
Hampir semua senjata B4 cocok untuk Diluc. Dari Favonius, Sacrificial, Blackcliff Slasher, Serpent Spine, Lithic Blade. Silahkan dipakai sesuai keperluan. Kalau level Diluc sudah 80+, senjata favorit saya sih Blackcliff Slasher yang meningkatkan Crit Damage karena bonus Crit Rate dari level Diluc sudah cukup besar.
Itu tadi guide karakter Diluc, jangan lupa melihat guide karakter lain hanya di Tigaggame.
Lihat juga fakta-fakta menarik dari Yanfei :
Mainkan gamenya disini :